Friday, December 20, 2019

Sederhana Tapi Kaya Raya

Banyak orang ingin menjadi kaya raya dan hidup makmur sentosa bergelimangan harta benda dan juga tahta dan jabatan serta semua kebutuhan yang tercukupi bahkan mungkin terlebihi karena apapun yang diinginkan pasti bisa dimiliki dengan mudahnya.


Tapi apakah banyak orang kaya raya tetapi hidup dengan sederhana apa adanya tanpa harus terlihat kaya raya meskipun semua orang tau dia seorang yang memiliki segalanya di dunia.  Jangankan rumah mewah ataupun mobil limosin, apa yang mereka kenakan saja seperti tidak mencerminkan kalau mereka itu kaya raya bergelimangan harta benda. Orang yang seperti ini adalah orang-orang yang membuatku terinspirasi untuk selalu hidup sederhana entah itu disaat aku sedang punya ataupun disaat aku tak ada apa-apa. 

Pernah suatu kali aku membaca sebuah artikel yang menuliskan tentang beberapa orang kaya yang hidup dengan sederhana meskipun mereka bergelimangan harta. Mreka mengenakan pakaian yang sama setiap saat, makan menu sederhana di warung pinggir jalan yang murah, bahkan membeli dan naik mobil biasa (tidak mewah) untuk kebutuhan perjalanan mereka. Tapi nyatanya mereka adalah orang-orang kaya yang masuk jajaran orang-orang terkaya di dunia versi majalah Forbes di setiap tahunnya. 

Mulai dari seorang Mark Zuckerberg, pemuda yang umurnya tidak terpaut jauh dari aku, yang selalu mengenakan kaos oblong dan celana yang sama setiap harinya. Kita tau siapa dia, dialah CEO Facebook, sosmed yang bisa dikatakan menjadi cikal bakal dan inspirasi dari banyak sosmed sekarang ini menurutku. Lalu ada seorang Jeff Besoz yang juga seorang trilyuner di bidang IT ini hanya mengganti tunggangannya dari Chevy blazer 87 ke Honda Accord yang harganya jauh dibawah mobil sport kelas Ferarri. 

Pindah ke orang kaya di bidang yang lain, yaitu seorang yang menginpirasiku di dunia pasar modal, siapa lagi kalo bukan Waren Buffet, seorang kakek yang dari dulu hingga sekarang masih saja menempati rumah yang ia beli pada tahun 1958 seharga $31.500. Ia juga dari dulu hingga kini masih memakan sarapan yang sama yaitu Burger McD seharga kurang dari 30ribu rupiah setiap paginya. 

Kita ke Indonesia ada seorang konglomerat pemilik bisnis keluarga Djarum yang juga pemilik dari salah satu bank swasta terbesar di Indonesia yaitu BCA, siapa lagi kalo bukan Michael Bambang Hartono, seorang yang low profile dan gemar makan di warung sate dan gulai kambing di pinggir jalan. Pernah suatu hari terlihat kakek pemilik pabrik rokok ini makan di sebuah warung di kota Semarang dan berhasil diabadikan oleh seorang nitejin dan dibagikan di Instagram seperti di bawah ini.







Sebuah kiriman dibagikan oleh XBANK (official) (@xbank.indonesia) pada


Bagaimana ini tidak menampar diriku yang hanya seorang guru honorer yang gajinya hanya 2juta namun berlagak perlente sok kaya raya tapi sebenarnya tidak punya apa-apa.

Bagi mereka kaya itu bukan untuk dipamerkan dan diperlihatkan, buat mereka kaya itu bukan untuk gaya. Banyak orang kaya bergaya miskin tapi orang miskin bergaya sok kaya. Semoga kita tidak hanya bisa mebaca artikel ini tapi juga bisa belajar dan mempraktikan apa yang mereka lakukan.


Hidup sederhana dan jadilah kaya raya.

Friday, December 13, 2019

Kembali Ke Kampung Inggris

Ini adalah kali kedua aku ke Kampung Inggris Pare Kediri Jawa Timur seteleh pada tahun 2017 lalu aku juga kesini bersama dengan anak2 siswa SMA 1 Pekalongan karena harus menemani mereka selama seminggu belajar bahasa Inggris di sebuah kampung yang terkenal dengan nama Kampung Inggris.

Kalau tahun lalu aku kesini masih dalama kondisi jomblo dan tidak punya orang yang perlu diperdulikan kecuali keluargaku di rumah, maka tahun ini berbeda karena aku datang ke Kampung Inggris yang penuh kenangan bersama dengan istriku tercinta yang kebetulan juga dulunya adalah salah satu tutor lembaga bahasa Inggris di Kampung Inggris ini.


Tahun ini aku bersama dengan istriku dan juga seorang guru bahasa Inggris menemani 33 siswa yang terdiri dari cowok dan cewek untuk belajar bahasa Inggris di lingkungan yang bisa dikatakan lebih kondusif dari pada sekolah untuk belajara Bahasa Inggris. 

Kenapa aku bilang disini lebih kondusif dari pada di sekolah ? 

Ya karena kalau kita belajar disini maka kondisi yang akan kita dapatkan adalah kondisi dimana suasananya mendukung kita untuk tidak malu berbicara bahasa inggris di manapun dan kapanpun saja kita maui. Kalau pembaca pernah ke Kampung Inggris maka akan terasa sekali kondisi disini seperti kondisi di Pondok Pesantren, itu si yang aku rasakan karena aku dulu juga pernah belajar di Pesantren dan keadaan pembelajaran disini sama seperti dulu aku belajar di Pesantren di Magelang sana. Belum lagi kondisi di desa dimana Kampung Inggris berada hampir sama suasannya dengan di Pabelan sana, tapi disini lebih panas sih menurutku meskipun masih musim hujan seperti di Pekalongan. 

Kalau belajar bahasa Inggris di sekolah itu rasanya malu-malu gimana gitu, karena kalau kita tidak menemukan teman untuk menjadi patner berbahasa Inggris maka kita seperti belajar sendiri saja. Sedangkan di Kampung Inggris kita harus memiliki rasa sadar yang lebih tinggi dalam menggunakan bahasa Inggris karena tujuan kita ke Kampung Inggris adalah belajar bahasa Inggris bukan untuk wisata kuliner meskipun makanan disini enak-enak dan murah-murah tentunya. 

Nah, kesadaran dan patner untuk berbahasa Inggris ini yang susah dicari selama kita di sekolah, sedangkan kalau di Kampung Inggris kita bisa saja berbicara bahasa Inggris dengan orang asing yang sama-sama belajar bahasa Inggris di kampung yang tak pernah tidur ini. Kalau dulu mungkin ada yang bilang bahwa selama di kampung Inggris kita harus pakai bahasa Inggris karena semua penjual dan pedagang bahkan warga sini berbahasa Inggris. Tapi nyatanya tidak kok, tidak semua warga asli kampung Tulungrejo ini bisa berbahasa Inggris, apalagi para pedagang pentol, bakso, pecel di pinggir-pinggir jalan. Namun jangan kuatir, tadi aku bilang kan tidak semuanya, itu artinya ada juga kok warga kampung sini yang berbahasa Inggris, bahkan kalau lagi beruntung pembaca bisa menemukan pedagang makanan yang akan mengajak kita berbahasa Inggris ketika kita beli makan dari mereka, dan itu seperti sebuah doorprise loh, karena selama dua kali aku ke Kampung Inggris baru kali ini menemui langsung seorang pedagang Pentol (cilok) yang mengajak murid2ku berbicara bahasa Inggris seperti yang dulu orang2 omongin ketika ada yang bercerita soal kampung Inggris. Lihat aja videonya di bawah kalau pembaca tidak percaya. 
Itu bukti bahwa tidak semua pedagang atau warga sini tidak berbahasa Inggris, boleh kok ditanya dulu sebelum beli ke pedagangnya bisa bahasa Inggris atau tidak kalau mau praktik dengan mereka. Karena menurut cerita dari beberapa pemilik usaha jasa lembaga bahasa Inggris, dulu awal-awal ramenya kampung Inggris sebelum seperti sekarang yaang lebih rame lagi. Salah satu lembaga tertua di Kampung Inggris pernah memberikan kursus bahasa Inggris gratis kepada para warga dan pedagang agar mereka bisa berbicara bahasa Inggris kepada para pendatang yang belajar bahasa Inggis di kampung Tulungrejo ini. Menurutku hal itu adalah satu cara agar para pedagang tidak kalah dengan para pendatang yang bealajar bahasa Inggris, dan tentu saja itu juga jadi salah satu cara agar para pendatang juga termotivasi karena pada pedagang dan warga sekitar saja bisa berbahasa Inggris kenapa mereka yang tujuan utamanya belajara bahasa Inggris malah kalah dengan penduduk asli desa Tulungrejo ini.

Sebenernya masih banyak yang ingin aku tulis tentang kampung yang membuatku takjut dan memberiku inspirasi soal membangun kampung agar lebih maju dan sejahtera. Belum lagi soal sang pencetus kampung Inggris yang sampai sekarang membuatku penasaran dan rasanya ingin aku bertemu dengan beliau untuk berdiskusi atau sekedar mencarai inspirasi.

Next insya Allah akan aku tulis lagi cerita lain soal kampung bahasa Inggris yang ada di desa Tulungrejo, Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri, Provinsi Jawa Timur, Indonesia ini.


Wednesday, March 6, 2019

Review Film Captain Marvel: Manusia Super Saiya MCU

Gambar dari squarespace.com



Hari ini adalah hari penayangan perdana salah satu film produksi Marvel Studio yang sudah ditunggu-tunggu oleh banyak penggemar film-film Marvel Cinematic Universe (MCU) maupun para penikmat film di Indonesia khususnya. Katanya si film Marvel yang satu ini adalah film dengan karakter super hero paling kuat di jagad MCU hingga saat ini. Bisa jadi kemungkinan bakal keluar karakter-karakter super hero lain yang nantinya akan meramaikan dunia Marvel. Tapi untuk sementara mari kita nikmati terlebih dahulu film yang sudah tayang dari Marvel Studio hari ini terlebih dahulu.

Seperti biasanya, film-film holiwud tayang di Indonesia lebih awal dari pada tayang di negarw pembuatnya, yaitu dua hari lebig awal yang jatuh di hari Rabu seperti biasanya, bahkan penulis sampe hafal kalau film-film holiwud mesti bakal tayang di hari Rabu, bukan di jumat.

Tulisan ini dibuat bukan untuk spoiler, jadi jangan takut kalau kalian membaca tulisan ini karena NO SPOILER ALERT disini, apalagi sampai membocorkan jalan cerita yang sudah ditonton oleh penulis. 

Seperti sudah diketahui dari beberapa sinopsis yang beredar di internet bahwa karakter utama film Captain Marvel yang bernama Carol Danvers mengalami kehilangan ingatan karena suatu sebab yang akan terjawab bila pembaca menonton film ini dari awal hingga akhir. Carol yang kehilangan ingatan tiba-tiba mendapatkan kekuatan luar biasa yang mengubah dirinya menjadi salah satu karakter terkuat di MCU. Namun ternyata hal ini justru membuat Carol penasaran dengan apa yang sesungguhnya terjadi dengan dirinya, meskipun mendapatkan kekuatan yang luar biasa ia tetap saja aneh dengan kodisinya yang tiba-tiba terbangun di planet Hala, planetnya bangsa Kree yang juga planet dari Ronan The Accuser dan tentu saja sang komandan perang kelompok Kree yaitu Yan-Rog.

property of cdn.com
Saat terbangun di planet Hala, Carol dipanggil dengan nama Vers yang merupakan potongan nama dari Danvers, hal ini akan terungkap saat kenapa dia dipanggil dengan nama itu. Meskipun saat pertama film ini mulai penulis merasa mungkin itu adalah nama dia selama menjadi bansa Kree, namun ternyata itu bukan yang sebenarnya.



Di film ini pulalah pertama kalinya Carol bertemu dengan Nick Furry yang masih belum menjadi direktur SHIELD serta masih memiliki mata yang lengkap. Ngomongin mata si Nick Furry, aku gak akan ngira kalau ternyata matanya dia itu bukan hilang tapi ada hal yang tak terduga yang bakal membuat penonton merasa "hah!? Ternyata hanya gitu saja".

Selama proses mencari tahu siapa sebenernya dirinya Carol Danvers, kita akan dibawa ke konflik yang akhirnya akan menunjukan bagaimana dia bisa menjadi seorang manusia super dengan kekuatan yang luar bisa besar dan apa sebenernya tujuan si pendahulunya Carol yang disebut dengan nama Mar-Vell itu.

Film yang tidak melulu menampilkan adegan action ini juga akan membawa kita bergelak tawa meskipun tidak sebanyak film komedi, karena memang ini bukan komedi tapi film action. Tapi setidaknya penulis jadi merasa bahwa si Captain Marvel adalah salah satu karakter yang memiliki selera humor dan tidak terlalu kaku seperti Captain America ataupun sang Ironman.



Hal yang membuat penulis merasa aneh adalah ada nama Brad Pitt yang disebut di film ini, penulis jadi bertanya-tanya, memangnya setting tahun ketika film ini berlangsung sang aktor ganteng Brad Pitt sudah seterkelan itu. Lalu salah satu hal yang menurut penulis kurang adalah CGI untuk kucing imut yang bernama Goose yang ternyata di film ini bukanlah kucing dari sang Captain Marvel (Carol Danvers) namun kucing dari pendahulunya yang bernama Mar-Vell.  CGI kucing satu ini menurut penulsi masih terlihat seperti CGI yang kurang kelihatan nyata, terutama saat adegan sang kucing menyelinap masuk ke dalam pesawat yang ditumpangi Nick Furry dan Carol Danvers.

Copyright Marvel Studio
Hal yang membuat penulis ingat akan salah satu anime legendaris dari Jepang yaitu Dragon Ball adalah saat si Carol berubah menjadi binary mode. Dimana ada cahaya kuning yang menyelimuti dirinya serta rambut yang bergerak ke atas selayaknya manusia super Saiya di film anime yang juga menjadi salah satu film kartun favorit penulis.

Berhubung ini bukan film romance yang ada sang pahlawan dengan kekasihnya, maka jangan pernah berharap kalian akan menemukan adegan romantis di film ini.

Hal lain yang membuat film ini patut ditonton adalah siapa sebenarnya musuh dalam film ini, apakah bangsa Skrull atau bangsa Kree yang kalau dilihat di beberapa Trailernya merupakan tempat dimana Carol sepertinya berasal. Selain itu di film ini juga kita akan bertemu lagi dengan beberapa karakter seperti Ronan The Accuser yang pada film Guardian Of Galaxy merupakan salah satu anak buah dari sang Mad Titan. Dari film ini pulalah kita akan sedikit tahu kenapa selama ini Ronan The Accuser tidak pernah menyerang bumi, meskipun ia tahu bahwa salah satu batu ajaib yang dikejar Thanos ada disana. Karakter yang juga muncul kembali di film ini adalah agen Culson yang terlihat masih muda dengan menggunakan CGI yang kelihatan nyata dibandingkan dengan CGI yang digunakan untuk si kucing imut Goose.



proprety of denofgeek.com
Menurut penulis sendiri film ini penulis beri skor 90 dari 100, dengan pertimbangan-pertimbangan di atas. Apalagi kalau dibandingkan dengan film Aquaman yang baru tayang akhir tahun lalu, film ini menurut penulis masih ada di bawahnya Aquaman yang memberikan pemandangan bawah laut yang benar-benar memanjakan mata. Karena hal yang memanjakan mata penulis dari CGI yang ada di film ini adalah ketika Carol berubah menjadi Binary Mode saat harus menolong teman-temannya.

Begitu kiranya sedikti review yang bisa penulis berikan untuk film ini, sekali lagi semoga ini buka spoiler namun memberikan rasa penasaran buat pembaca untuk menonton film yang akan nyambung dengan film Avengers: Endgame pada akhir bulan April besok.

Terakhir, jangan beranjak dulu dari tempat duduk setelah film ini berakhir, karena akan ada dua cuplikan setelah credit title yang patut untuk ditonton karena cuplikan pertama akan membuat film ini nyambung dengan film Avengers: Endgame, sedangkan cuplikan yang kedua menurut penulis cukup menyebalkan karena ditunggu lama-lama ternyata cuplikanya hanya seperti itu dan membuat penulis bilang "asem ah" sambil tersenyum geli.



Saksikan filmnya yang sedang tayang di bioskop di seluruh Indonesia mulai hari ini (6 Maret 2019) dan selamat menikmati keseruan yang ada. 

Tuesday, March 5, 2019

Pengalaman Membuat Mie Ayam Sendiri

Mie ayam kaldu made by me
Berkat ibu membeli alat untuk membuat gilingan adonan mie serta karena memang aku adalah salah satu makhluk hidup yang menyukai makan mie ayam, maka ter-realisasi-lah sudah keinginanku untuk bisa membuat mie ayam sendiri. Memang sih ini bukan resep pribadi hasil karyaku, karena resep yang aku gunakan ini aku pelajari dari video masak-memasak yang ada di Youtube. Berkat panduan dari video itu pulalah akhirnya aku bisa membuat mie ayam sendiri dari mulai membuat mie secara manual hingga memasak bahan-bahan yang sudah dibeli di pasar dan minimarket. Dimulai dari belanja bahan-bahan di pasar karena kebetulan minggu kemarin ibu minta dianterin ke pasar, sambil nunggu ibu selesai belanja, aku sekalian nitip beberapa bahan-bahan untuk membuat mie ayam itu, dan inilah beberapa bahan yang digunakan untuk membuat mie ayam sendiri di rumah.

Bahan-bahan

Bahan untuk membuat mie
  1. Tepung terigu 
  2. Telur ayam 
  3. Minyak sayur
Bahan untuk membuat kaldu ayam
  1. Ayam potong 1kg (atau secukupnya) 
  2. Caisim untuk sayuran khas mie ayam 
  3. Kecap manis 
  4. Kecap asin 
  5. Minyak wijen 
  6. Saus pedas 
  7. Bawang merah 
  8. Bawang putih 
  9. Merica 
  10. Ketumbar 
  11. Kemiri 
  12. Jahe 
  13. Kunyit 
  14. Minyak sayur 
  15. Daun bawang
Proses pembuatan 
Yang paling pertama aku lakukan dalah membuat adonan mie terlebih dahulu dengan mencampurkan tepung terigu 500gr dengan satu butir telur ayam serta aku tambahkan sedikit minyak sayur, kira-kira 3 sendok makan serta air secukupnya agar bisa menyatukan tepung dan telurnya. Uleni bahan-bahan untuk membuat mie itu sampai kira-kira nanti kalau digiling dengan penggilingan mie akan menjadi mie yang tidak basah, karena kalau basah nanti mienya akan lengket. Jangan lupa setelah mienya digilang dan jadi mie seutuhnya, taburi mie dengan tepung yang masing ada agar mie itu tidak lengket dan menyatu dengan yang lainya.



Mie buatan sendiri
Proses membuat mie menurutku adalah proses paling melelahkan karena aku harus menguleni mie hingga benar-benar siap untuk digiling menjadi mie. Beberapa kali aku sampai tanya ke ibu ini adonanya bagaimana, apakah sudah seperti ini sudah siap atau belum, dan beberapa kali harus ditambahkan air agar adonanya benar-benar siap untuk dicetak di penggilingan. 

Setelah mie selesai digiling dan berbentuk mie, maka selanjutnya aku biarkan mie itu senjenak sambil menyiapkan bahan-bahan yang akan digunakan untuk membuat campuran ayam ke dalam mienya. 

Panaskan wajan degan menambahkan minyak goreng secukupnya, masukan bawang putih yang sudah dihaluskan ke dalam minyak yang sudah memanas. Goreng hinga bawang putih tercium bau harum dan sedap, kemudian masukan ayam yang sudah dicuci bersih dan dipotong-potong sesuai selera. Setelah beberapa menit masukan air secukupnya kedalam wajan yang berisi ayam itu dan biarkan hingga ayam yang direbus itu mengeluarkan kaldu yang akan menambah kelezatan mie ayamnya nanti. 

Mie ayam kaldu sudah siap dinikmati
Setelah mendidih dan ayam di dalam wajan terlihat sudah matang, angkat wajan berisi ayam dan kaldu ayam itu dan sekarang kita akan menggoreng bumbu (bawang putih, bawang merah, kemiri, ketumbar, jahe, kunyit, merica) yang sudah di haluskan ke dalam wajan yang berisi minyak panas. Goreng semua bumbu itu agar harum dan sedap lalu masukan ayam beserta air kaldu yang sudah kita buat tadi ke dalam bumbu yang panas itu. Masukan beberapa sendok makan kecap manis, kecap asin dan minyak wijen ke dalam olahan itu dan biarkan saja hingga semua bahan-bahan tercampur dengan bumbu dan siap untuk dinikmati. 



Sembari menunggu ayam yang masih dimasak beserta bumbu-bumbunya, kita bisa memanaskan panci untuk merebus caisim dan mienya terlebih dahulu. Jangan lupa tambahkan 2 sendok makan minyak sayur ke dalam air yang akan digunakan untuk merebus mie dan caisim serta pastikan sebelum memasukan mie dan caisim air nya sudah mendidih terlebih dahulu. Setelah dirasa mie dan caisim sudah matang, angkat dan siapkan di dalam mangkuk. Lalu siram mie dan caisim itu dengan kuah dan juga ayam yang sudah kita masak tadi, tambahkan bawang goreng, kecap serta saus secukupnya.

Sekarang tinggal menikmati mie ayam buatan sendiri yang dijamin rasanya wenak tenan, kalau gak percaya boleh lah main ke rumah nanti aku buatin, asal kamu mau membuat adonan mienya, karena membuat adonan mie itu yang paling melelahkan dari pada masak kaldu ayamnya.

Oh iya, sebenernya menurut resep yang aku tonton di Youtube ada bahan yang namanya kecap Inggris, aku aja baru tau ada kecap yang masih sodaraan sama kunci. Berhubung di pasar dan minimarket gak ada jadi terpaksa gak pakai itu kecap saudaranya kunci Inggris, namun rasanya tanpa kecap yang satu ini tetep saja yahud dan enak kok.



Kalau boleh memberi nama, maka aku namakan mie ayam ini sebagai mie ayam kaldu, karena rasa kaldunya itu luar biasa, dan aku jadi tau ternyata masak kalau ditambah minyak wijen baunya jadi sedap banget, mungkin inilah rahasia yang selama ini aku cari.

Selamat mencoba bagi pembaca yang penasaran dengan rasa mie ayam buatan sendiri. Nanti kalau sudah bisa membuat sendiri rasanya tidak mau beli mie ayam di warung mie ayam pinggir jalan lagi, hehehe.

Sunday, March 3, 2019

Ada Film Apa Bulan Maret Ini ?

gambar dari unsplash.com
Tahun 2019 ini banyak banget film-film yang sudah lama ditunggu oleh para penikmat layar lebar, mulai dari film hollywood hingga film lokal yang bakal tayang di sepanjang tahun 2019 bakal meramaikan layar-layar bioskop tanah air. 

Awal tahun 2019, atau bulan Januari kemarin kita sudah disuguhka beberapa film yang bisa dikatakan sangat menghibur para penikmat film di Indonesia. Tapi menurut saya hanya ada beberapa film saja yang memberikan greget saat ditonton, dimana film-film Indonesia pada bulan Januari menurut saya cukup mendominasi bioskop-bioskop di tanah air. Mulai dari film seri legendaris era tahun 90an yang dibuat ulang namun dengan judul yang sama yaitu Keluarga Cemara, yang mejadi film keluarga yang paling ditunggu-tunggu jadwal tayangnya. Lalu ada film yang cocok untuk anak remaja dengan aktor tampan serta mempesona berjudul Terlalu Tampan. Tidak ketinggalan pula film untuk kalangan anak kuliahan yaitu PSP : Gaya Mahasiswa, serta film lain seperti OKB (Orang Kaya Baru), Preman Pensiun, Matt & Mou, hingga film yang diadaptasi dari game horor terkenal Indonesia yaitu Dreadout. 

Sedangkan film holiwud yang bisa meyaingi film-film Indonesia di bioskop tanah air adalah Glass, The Kid Who Would Be King, serta film animasi How to Train Your Dragon : The Hidden World. Sebenernya masih banyak film lain yang tidak mungkin saya sebutkan satu persatu disini, namun juga mendapatkan tempatnya di hati para penonton film tanah air.

Di bulan Februari yang juga jadi bulan kasih sayang bagi sebagian penduduk bumi, juga menyuguhkan beberapa film yang cukup memukau untuk ditonton, meskipun pada bulan itu saya sendiri tidak tertarik untuk menonton film di bioskop. 

Namun beberapa film sudah ditunggu-tunggu penayanganya seperti film kelanjutan kisah cinta sepasang anak muda bernama Milea & Dilan yang ada di film Dillan 1991, yang sudah pasti bisa ditebak kalau penonton mayoritas dari film ini adalah remaja-remaja yang masih hangat-hangatnya menjali asmara. Atau anime legendaris anak 90an yaitu Dragon Ball Super : Broly yang menurut saya grapiknya itu ciamik namun sayang, anime ini sudah banyak tersebar di situs-situs download film sebelum tayang di bioskop Indonesia yang alhasilnya tentu saja saya pribadi juga nonton streaming di situs itu karena tidak tau kalau anime ini bakal tayang di bioskop tanah air. 

Di bulan Maret ini  kira-kira film apa yang bakal menjadi favorit penikmat film tanah air? Kalau dilihat dari bebrapa info tranding di sosial media, film Captain Marvel menjadi salah satu film yang paling ditunggu-tunggu penayanganya di bioskop Indonesia. Film yang di Indonesia akan tayang tanggal 6 Maret 2019 ini bisa jadi memiliki kaitan dengan film Avenger: End Game yang akan tayang pada bulan Mei tahun ini. Film yang dibintangi oleh Brie Larson ini akan bersetting di tahun 90an dimana para anggota Avengers belum terbentuk seperti sekarang. Di film ini juga kita akan diperlihatkan penampakan Agent Culson yang masih muda sedangkan Samuel L Jaksson sebagai Nick Furry masih memiliki kedua pasang bola matanya tidak seperti yang nampak di film-film Marvel sebelumnya. Kalau boleh saya katakan, film Captain Marvel ini akan menjadi salah satu film super hero wanita di Marvel Cinematic Universe yang akan menyaingi salah satu karakter paling ikonik di semesta DC yaitu Wonder Woman yang filmnya sudah tayang pada tahun 2016 lalu. 

Selain film Captain Marvel, ada beberapa film lagi yang patut kita tunggu di bulan Maret, ada film komedi Yowes Ben 2 yang akan menlanjutkan kisah Bayu Skaak dan ketiga anggota band nya di tempat yang berbeda. Adapula film aksi laga yang asia yang juga dibintangi oleh salah satu aktor laga kembanggaan Indonesia yaitu Iko Uwais dalam film Triple Threat akan beraksi bersama aktor Thailand ahli Muangthay yaitu Tony Jah dan aktor China Tiger Chen dalam melawan pembunuh bayaran yang disewa untuk membunuh anak salah satu konglomerat Asia. Atau mungkin bagi kamu yang suka fil  horor bisa nonton film Mati Anak,  Scared Riana dan juga Roy Kiyoshi, nah untuk film yang terakhir saya sebutkan ini jujur saya rada tidak yakin dengan filmnya karena judulnya saja adalah salah satu publik figur yang menurut saya lumayan kontroversial di Indonesia. 

Oh iya, untuk bulan maret juga ada film kedua sang Boss yang bodoh (My Stupid Boss 2) yang akan berpetualang di luar kantor bersama anak buahnya yang selalu dibuat bongko dengan kepelitan dan tingkah lakunya yang absurd itu. 

Dari sekian banyak film di bulan Maret ini kira-kira kalian bakal nonton film apa? Kalau saya sendiri sudah pesan tiket di hari pertama penayangan Captain Marvel yaitu tanggal 6 Maret 2019. Nanti setelah nonton saya bakal membuat review sedikit tentang film itu untuk para pembaca setia disini. 
So, let enjoy the movie and don’t make any spoilers.

Beberapa Hal Yang Bisa Dilakukan Saat Libur USBN

image from aoseonline.org
Mulai senin 4 Maret 2019 besok kelas XII akan mengikuti kegiatan USBN (Ujian Sekolah Berstandar Nasional) hingga tanggal 19 Maret 2019. Mungkin kalau ditanya kok lama banget USBN nya, ya karena pada tanggal 7 ada libur nasional, yaitu libur Raya Nyepi dan Tahun Baru Saka. Sedangkan pada tanggal 11 s.d 14 Maret 2019 kelas XII wajib mengikuti gladi bersih simulasi UNBK untuk semua mata pelajaran. Oleh sebab itulah kenapa USBN tahun ini terasa lama karena ada libur nasional di sela-selanya serta ada gladi bersih simulasi UNBK itu. 

Nah, sementara itu untuk kelas X dan XI selama UNBK akan mendapatkan jatah belajar di rumah, itu si bahasa halusnya, tapi kenyataanya bisa dibilang libur, hehe. Harapannya si selama kegiatan belajar di rumah itu kelas X dan XI bisa memanfaatkan waktu untuk belajar sendiri materi-materi pelajaran secara mandiri dengan memanfaatkan media belajar yang bisa mereka gunakan di rumah. Ya meskipun kegiatan belajar di rumah bagi kelas X lebih panjang waktunya dari pada kelas XI, namun pada dasarnya hal ini bertujuan sama yaitu memberikan kesempatan kepada mereka untuk bisa belajar secara mandiri di rumah. 

Menurut pihak sekolah sendiri, kenapa kelas X dan XI diberikan waktu belajar di rumah karena kelas yang biasanya digunakan untuk kegiatan belajar harus digunakan sebagai ruang ujian (USBN), oleh sebab itulah kelas X dan XI diberikan waktu untuk belajar mandiri di rumah. Selain itu kelas XI pada tanggal 17 Maret 2019 nanti mereka juga akan melangsungkan kegiatan studi wisata ke Bali selama kurang lebih satu minggu. 

Kalau biasanya kalain pergi ke sekolah dapat uang saku, nah kali ini kan kalian tidak ke sekolah, pasti ada beberapa dari kalian yang karena tidak sekolah maka tidak dapat jatah uang saku. 
Nah, dari pada di rumah tidak dapat uang saku seperti biasanya kalian pergi ke sekolah. Nah, sambil menunggu datangnya tanggal 17 Maret bagi kelas XI, sedangkan bagi kelas X selama USBN berlangsung bisa memanfaatkan waktu "Belajar Mandiri di Rumah" ini dengan kegiatan-kegiatan bermanfaat, diantara;

Yang paling pertama tentu saja sesuai dengan judul acara itu, yaitu kalian bisa memanfaatkan waktu yang ada untuk kembali mempelajari materi-materi yang selama ini telah dipelajari di sekolah. Pasti tuh ya materi-materi yang awal-awal ada sedikit lupa-lupa ingatnya gitu, nah kesempatan yang bagus ini bisa digunakan untuk membaca-baca lagi buku paket dan buku catatan agar materi yang sudah lama tidak terlupakan begitu saja. Selain itu kalian juga bisa memanfaatkan waktu untuk mempelajari materi yang belum di ajarkan oleh guru agar nanti ketika kalian kembali masuk sekolah kalian sudah paham materi yang belum dijelaskan itu. Selain itu juga kamu bisa dapat nilai plus dari guru kalian karena tanpa disuruh sudah mau belajar materi yang belum diajarkan, itu artinya kalian adalah murid yang mandiri dan mencerminkan salah satu karakter murid SMANSA yang memiliki jiwa kemandirian tinggi. 

Kegiatan kedua yang bisa dilakukan selama USBN berlangsung bagi kelas X dan XI adalah mempelajari hal baru selain belajar materi-materi pelajaran. Kenapa saya anjurkan kalian untuk mempelajari hal baru selain materi pelajaran? ya karena saya yakin kalian pasti bosan juga kalau harus setiap waktu/setiap hari belajar materi pelajaran sekolah teru, nah oleh sebab itu kalian bisa mempelajari beberapa hal yang kalian suka, misal buat kalian yang suka ngerusuhi ibu di dapur kalian bisa mencoba-coba membuat resep masakan baru yang bisa kalian praktekin selama ibu berangkat kerja, hehehhe. Atau mugkin kalian punya ide lain, misal kalian suka sama hal-hal yang berbau Korea, oke lah kalian bisa memanfaatkan waktu untuk menghafalkan kosakata baru di sela-sela waktu belajar mandiri kalain di rumah. Nah, kalau saya sendiri si lebih seneng memanfaatkan waktu luang untuk belajar saham dan belajar bahasa pemrograman baru yang belum saya kuasai, mungkin kalian juga tertarik dengan yang saya pelajar ini, boleh lah kita kapan-kapan belajar bareng.

Kegiatan selanjutnya yang bisa kalian lakukan selama "liburan" ini adalah merencanakan acara-acara organisasi/eskul yang next time akan berlangsung. Waduh kalau ini bau-bau anak organisasi/eskul banget ya guys. Tapi menurut saya selain belajar, belajar dan belajar, anak SMANSA itu kebanyakan adalah orang-orang yang sibuk dengan eskul/organisasinya. Bahkan beberapa dari kalian lebih sering dispen kegiatan eskul/organisasi dari pada berada di kelas, nah oleh karena itu waktu yang ada selama 2 minggu ini bisa kalian manfaatkan untuk merancang kira-kira kegiatan eskul/organisasi berikutnya mau dibuat apa, kan bentar lagi mau ada kegiatan pramuka (galang tangguh), PMR (Gratisia) dan bulan April ada Kartinian serta prom. Biar acaranya semakin meriah dan tidak begitu-begitu aja setiap tahunnya kalian bisa banget loh memanfaatkan waktu di sela-sela belajar mandiri kalian untuk hal ini.

Melakukan hobi, adalah opsi berikutnya yang bisa kalian lakukan selama masa belajar mandiri di rumah agar tentu saja kalian tidak bosan dan bete karena harus di rumah melulu sementara uang saku jatah sekolah tidak cair, hehehe. Kan mending kalian melakukan hobi kalian agar lebih bermanfaat waktu kalian berada di rumah. 

Tapi kalau hobi kalian nonton drama Korea atau film yang lain saya tidak menganjurkan kalian menghabiskan waktu untuk seharian full nonton film di TV ataupun streaming dari komputer kalian. Karena itu bisa malah membuat liburan kalian jadi semakin malas untuk ngapa-ngapain. Bolehlah selingan aja nonton satu episod drakor saja, jangan satu episode kalian habiskan dalam waktu satu hari, itu mah namanya pemborosan mata, hahaha.

Bisa juga karena kalian berada di rumah sendirian sementara orang tua kalian harus kerja, kakak kalian harus kuliah/kerja, adek juga harus sekolah. Inilah kesempatan kalian untuk beberes rumah kalian sendiri, yah itung-itung selama liburan kalian bantu-bantu ibu dan ayah bersihin rumah, nyuci piring, nyirami tanaman atau jemur kasur kalian yang sering basah karena iler (bukan ompol ya) hehe. Mama/papa bakal seneng dan bangga karena selama waktu mereka kerja pas pulang rumah sudah bersih dan rapi karena jasa kalian guys, wah apalagi kalo setiap hari selama libur USBN, bisa jadi besok pas masuk sekolah uang jajan ditambahi nih, wenak tho.

Nah, kira-kira itu beberapa hal yang bisa kalian lakukan selama kalian menjalani masa "belajar mandiri di rumah", agar belajar kalian di rumah tidak membosankan dan monoton dengan buku pelajaran mulu. Kalau kalian punya ide lain bisa kok tulis ide kalian di kolom komentar agar bisa dibaca oleh pembaca yang lain. Barang kali ide kalian juga bsia menjadi hal yang baru untuk pembaca yang lain, so share it.

Monday, February 18, 2019

Materi USBN 2019 [Kelas XII IPS]

Bulan Maret 2019 (bulan depan) kalian kelas XII sudah akan menghadapi Ujian Sekolah Berstandar Nasional dan salah satu pelajaran yang akan diujikan di USBN besok adalah prakarya dan kewirausahaan. Oleh sebab itu saya akan memberikan tahu kalian materi apa saja yang akan diujikan di USBN besok untuk mata pelajaran Prakarya dan Kewirausahaan kelas XII IPS. Ingat bahwa kelas XII IPS dan MIPA materi yang diujikan itu berbeda, oleh sebab itu kalian jangan sampa salah mengetahuin informasi ini. 

Materi yang akan diujikan sendiri sama sama seperti materi yang diujikan saat kalian mengikuti Ujian Praktik, yaitu HTML dan Perangkat Lunak Pengolah Angka (Excel).

Adapun materi yang akan diujikan besok adalah sebagai berikut :
Pilihan Ganda
  1. HTML dasar
  2. Form & Atribute-value-nya
  3. Tabel & Atribute-value-nya
  4. List
  5. Link
  6. Gambar
  7. Text Formating
  8. Shortcut Excel
  9. Fungsi Excel
  10. Rumus-rumus (fungsi formula)
  11. Menu Excel
  12. Fungsi (Statistik, Formula, If, Logika, Tabel
  13. Bagian-bagian Tampilan di Excel

Essay :
Untuk USBN 2019 besok, soal pilihan ganda terdiri dari 45 soal yang terdiri dari soal-soal HTML dan Excel. Sedangkan untuk soal essaynya adalah 5 soal yang kelima soal tersebut sesuai dengan dengan materi yang telah saya share di atas. Untuk alokasi waktu pengerjaan semua soal di atas adalah dari pukul 09:30 s.d 11:30WIB dan untuk mata pelajaran Prakarya dan Kewirausahaan akan dilaksanakan pada hari Jum'at, 8 Maret 2019.

Untuk siswa kelas MIPA silahkan bisa menanyakan materi apa saja yang akan diujikan di USBN besok kepada guru pengajarnya masing-masing.

Wednesday, February 6, 2019

Ujian Praktik Prakarya dan Kewirausahaan Kelas XII IPS 2018-2019

coding from unsplash.com
Informasi ini saya tunjukan kepada semua siswa di kelas XII IPS SMA 1 Pekalongan untuk mata pelajaran yang saya ampu yaitu Prakarya dan Kewirausahaan. Bahwa ujian praktik Prakarya dan Kewirausahaan akan dilaksanakan pada minggu kedua bulan Februari 2019 seperti yang pernah saya beritahukan kepada masing-masing kelas saat awal pertemuan. Lebih tepatnya ujian ini akan dilaksanakan pada, 
13 Februari 2019 bagi kelas XII IPS 1
14 Februari 2019 bagi kelas XII IPS 2
sedangkan jam pelaksanaanya adalah saat jam pelajaran Prakarya dan Kewirausahaan berlangsung, atau 2 jam pelajaran. Oleh karena itu pastikan kalian sudah berada di ruang laboraturium sebelum pelajaran dimulai karena tidak ada waktu tambahan bagi murid yang datang telat dengan atau tanpa alasan apapun.  

Adapun untuk materi yang akan diujikan adalah :
  1. HTML (Form, Form Elements, Input Types, Input Attributes)
  2. Excel ( H & V Look up)
Untuk materi HTML sudah pasti harus dilengkapi dengan elemen html dasar seperti; html, body, head, title dan sudah pastinya karena membuat form maka diperlukan tabel untuk memperbagus peletakan formnya. Sedangkan soalnya nanti akan berbentuk gambar yang tercetak di lembar kertas dan kalian diminta untuk membuat tampilan seperti yang ada di lembar kertas dengan menggunakan kode HTML yang ditulis manual.

Segala bentuk kecurangan akan mendapatkan balasan yang menyakitkan (dikeluarkan dari ruang ujian dan tidak mendapatkan nilai untuk ujian praktik).

Selamat belajar, segala usaha baik kalian pasti akan mendapatkan hasil yang baik pula, tetap semangat dan good luck.

Monday, January 14, 2019

Pengenalan Aplikasi RHB TradeSmart ID


Berhubung beberapa dari muridku ada yang sudah mulai tercemar dan sudah terjerumus ke dalam pasar modal oleh ajaran sesatku, dan ada dari mereka yang masih belum paham cara menggunakan aplikasi oline trading RHB TradeSmart.

Beberapa dari muridku mengikuti jejakku membuat RDN (Rekening Dana Nasabah) di RHB Sekuritas juga sepertikua meskipun aku tidak pernah merekomendasikan mereka untuk mengikuti aku menggunakan jasa sekuritas yang sama. Hal ini karena aku bukanlah sales dari RHB sekuritas, selain itu aku juga makai Sinarmas Sekuritas dan juta Indo Premiere Sekuritas untuk kegiatan tradingku yang lain. Untuk pertanyaan kenapa punya sampe 3 sekuritas itu nanti aku jawab di lain waktu saja, karena sekarang ini kita akan fokus kepada bagaimana cara menggunakan aplikasi OLT (Online Trading) dari RHB Sekuritas. 


Ok, untuk memulai bertransaksi dengan RHB Sekuritas tentu saja kita harus mempunya aplikasinya dulu, nah untuk kali ini kita akan menggunakan aplikasi berbasi dekstop (bukan aplikasi smartphone). Untuk aplikasinya bisa langsung download di website RHB Sekuritas disini

Setelah didownload alangkah lebih asiknya kalau kita belajarnya dengan melihat tutorial yang sudah saya buatkan di bawah ini, 


Jangan lupa tinggalkan komentar, usul atau saran untuk tutorial OLT berikutnya ya, karena berikutnya kita akan lebih banyak lagi belajar menggunakan OLT ini dan OLT dari sekuritas yang lain yang tentu saja yang aku gunakan fasilitasnya sebagai nasabah disana.





Disclaimer: Tutorial ini tidak bertujuan untuk promosi ataupun merekomendasikan pembaca kepada salah satu pihak sekuritas manapun, karena saya bukan seorang sales sekuritas tersebut.  Lebih dari itu, segala kerugian ataupun keuntungan saat bertransakasi merupakan tanggang jawab masing2 user (bukan penulis).

Thursday, January 10, 2019

Let Your Profit Runs


Let your profits run is an expression that encourages traders to resist the tendency to sell winning positions too early. The flipside of letting profits run is to cut losses early. The way to make money as a trader, according to many, is to follow both of these pieces of advice. Investopedia.com

Begitulah istilah yang digunakan oleh para investor di pasar saham ketika harga saham yang dimilikinya mendapatkan untung. Sebenernya ada dua take profit (ngambil untung) saat harga saham sudah dianggap mendapatkan untung (cuan).

Pertama adalah ketika harga saham sudah mencapai target seperti yang kita harapkan maka kita langsung bisa menjualnya sesuai dengan harapan kita untuk mengambil keuntungan setelah kita memiliki/membeli saham itu. Misal saham yang kita miliki sudah mencapai target keuntungan 10%, maka itulah saat yang tepat bagi kita untuk menjual saham itu dari pada nantinya malah ternyata harganya turun dan justru akhirnya kita jadi rugi gara-gara tidak menjual saham sesuai dengan target kita.

Yang kedua adalah biarkan saja saham itu, dari pada dijual ternyata nantinya saham itu justru malah naik lebih tinggi lagi harganya sehingga kita bisa mendapatkan keuntungan yang lebih banyak dari pada menjual saat baru mencapai target harga pertama. Tipe yang kedua ini biasanya harus dipertimbangkan juga melalui teknikalnya, bisa melihat grafik saham itu apakah masih ada kemungkinan naik atau malah justru turun. Kalau masih ada kemungkinan naik, maka biarkan saja yang tadinya target harga jual adalah keuntungan 10% kita ubah menjadi 20%, begitu juga saat harga naik lagi kita bisa mengubah target menjadi yang lebih besar lagi dengan harapan dan pertimbangan tentunya bahwa harga masih dapat menanjak lagi dari pada sekedar keuntungan kecil.


Sebenernya aku sendiri masih bingung untuk tipe kedua ini, apakah tipe kedua ini tergolong tamak/serakah karena menginginkan mendapatkan keuntungan yang berlebih dari target harga jual pertama, atau justru tipe ini adalah tipe orang yang bersabar dan yakin harga akan semakin naik nantinya dan berprinsip let the profit runs.

Seperti hari ini (10 Januari 2019) aku punya saham MEDC sejak aku pegang sudah untung 10% lebih. Sebenernya aku was-was juga untuk menjual atau tidak saham ini. Pertimbanganku adalah aku sudah untung sesuai dengan target keutungan yang biasanya aku terapkan,  jadi aku pikir ini saatnya untuk menjual sesuai dengan trading planku. Tapi, aku juga masih melihat ada gap(celah antara dua lilin) yang terjadi di grafik saham ini pada tanggal 4 Januari closed di 760 sedangkan di 7 Januari closed di 810 yang menciptakan sebuah gap yang menurut buku yang aku baca ini adalah tanda-tanda akan terjadinya kenaikan harga yang lumayan jauh apalagi dibarengi dengan harga minyak yang sudah lumayan membaik dan terus naik (harapanku) karena hingga harga closed pada sore harinya ternyata target sell (900) yang aku pasang tidak menyentuh, sehingga aku masih memegang saham ini dengan harapan nambah untung esok hari. Karena kalo iya besok naik 900 atau lebih maka bisa dikatakan ini adalah keuntungan jualku yang paling besar selama aku terjun ke saham dari akhir tahun 2017 lalu.  

Untuk resisten pertama hari ini sudah nyentuh di harga 845 tapi closed di harga 835. Sedangkan resisten kedua ada di harga 870, kalau besok bisa break itu resisten kedua mantap dah, semoga saja bisa untung lebih banyak sehingga tidak sia2 aku hari ini tidak sell ini saham.  

Friday, January 4, 2019

Buku Mimpi


Selamat tahun baru 2019, semoga semua harapan di tahun lalu yang belum terealisasikan tahun ini bisa jadi kenyataan sehingga semua mimpi dan cita-cinta kita semua menjadi kenyataan yang indah. 

Di tahun yang baru ini aku pun punya sebuah ide yang baru yang ingin aku lakukan hingga akhir hayatku. 

Aku ingin menulis semua mimpi yang aku alami dalam tidurku ke dalam sebuah buku, entah itu mimpi buruk, mimpi aneh, mimpi perang, atau bahkan mimpi yang harus membuatku mandi di pagi hari (tapi setiap pagi aku juga mandi untuk berangkat sekolah kok). 

Aku akan menamai ini sebagi buku mimpi, sebuah buku yang berisi semua mimpi-mimpiku ketika aku tidur. Aku membedakan antara mimpi dan cita-cita, mimpi itu cuma terjadi saat aku tidur, sedangkan cita-cita adalah sesuatu yang ingin/harus aku capai agar menjadi sebuah kenyataan. 

Oh iya, ini bukan buku tafsir mimpi yang sering dijual di pasar ataupun di toko online itu, tapi ini beneran buku mimpi yang aku tulis sendiri, itu yang perlu dicamkan oleh semuanya.

Ide ini aku dapatkan pada tanggal 3 Januari 2019 malam, dan paginya ketika aku bangun tidur aku tersadar bahwa saat aku tidur aku bermimpi dan ketika itu pula aku langsung tulis di secarik kertas yang ada dan pada sore harinya aku beli sebuah buku yang aku khususkan untuk menuliskan mimpi-mimpiku itu.