Wednesday, July 13, 2011

Peserta SPMU Unnes Menurun Drastis

Baru tau aku ternyata...........
Ilustrasi : ist.
SEMARANG, Senin, 11 Juli 2011 08:14 wib [okezone Peserta tes seleksi penerimaan mahasiswa Universitas Negeri Semarang (SPMU Unnes) tahun ini menurun drastis dibandingkan tahun lalu. Tahun ini, SPMU hanya diikuti 7.245 peserta, sementara pada 2010 diikuti lebih dari 22.000 orang.

Pembantu Rektor I Unnes, Agus Wahyudin mengatakan, penurunan jumlah peserta pada tes jalur mandiri untuk perguruam tinggi negeri (PTN) seperti pada SPMU hampir terjadi di seluruh PTN di Indonesia. “Faktornya ya karena pelaksanaannya dilakukan usai pelaksanaan SNMPTN. Para calon siswa banyak yang memilih jalur SNMPTN,” katanya kemarin. Total peserta SPMU Unnes yang mendaftar dan membayar di bank tercatat 7.710 peserta. Namun, hanya 7.654 peserta yang mencetak kartu ujian. 

Dengan demikian, ada 709 peserta yang tidak mengikuti ujian.Agus menyebutkan, pada pelaksanaan SPMU tahun ini, jurusan yang menjadi favorit para peserta antara lain PGSD, Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Matematika, PTIK, dan Akuntansi. Sedangkan tingkat keketatan tahun ini juga disebutkan mengalami penurunan dengan menurunnya jumlah peserta yang ikut tes. “Jurusan Akuntansi merupakan satu-satunya jurusan nonkependidikan yang menjadi favorit,” 
paparnya.
elaksanaan SPMU Unnes ini memang digelar berbeda dengan sejumlah PTN lainnya. Jika pada PTN lain menyelenggarakan tes tidak hanya di Kota Semarang dan membuka penyelenggaraan tes di sejumlah kota lain, pada SPMU Unnes hanya digelar di Semarang. “Untuk pengumumannya sendiri dijadwalkan akan dilakukan pada 15 Juli nanti,” kata Agus. Penurunan peserta ujian mandiri juga terjadi di Universitas Diponegoro (Undip). Ujian jalur mandiri ini selain digelar di Semarang, juga digelar di sejumlah kota antara lain Jakarta, Bandung, Surabaya, Lampung, Medan, Pekanbaru, Samarinda, dan Pangkalan Bun

Komentku "untung jurusan TP masih aja tetep banyak peminatnya" baca artikel terkati -- SPMU sepi peminat 

0 Comments:

Post a Comment