MASIH menginginkan mantan kekasih kembali ke pangkuan? Ikuti triknya ini, yuk!
Adakalanya  perpisahan dengan kekasih membuat seseorang mengalami kemurungan. Tak  jarang, penyesalan pun menghantui karena perpisahan tersebut harus  terjadi. Seiring berjalannya waktu, bernih-benih cinta yang masih  tersimpan rapi bisa terwujud kembali. Apalagi jika kedua pasangan masih  sama-sama berstatus "single". Tentu ini sebuah kesempatan emas. Jika  Anda mengharapkan peluang tersebut, beberapa trik ini dapat dicoba,  seperti dilansir Yourmodernliving.
Membatasi diri untuk menghubunginya
Hal  terbaik yang dapat Anda lakukan adalah memberlakukan aturan pada diri  sendiri. Menghindari kontak dengan mantan setelah putus memang bukan  keputusan terbaik. Karenanya untuk menyegarkan kevakuman tersebut, awali  kembali silaturahmi yang sempat terputus tersebut dengan menjalin  komunikasi di telepon secara perlahan untuk merekatkan kembali ikatan  Anda berdua.
Semakin Anda berjuang menghubungi atau membujuk  dirinya untuk kembali, maka dia justru semakin jauh. Apalagi di mata  dirinya, sosok Anda belum berubah. Dia pun akan berpikir panjang untuk  menautkan cinta untuk kedua kalinya dengan Anda. Jadi, jangan terlalu  bersikap agresif dalam hal ini.
Fokus pada diri sendiri
Ketika  Anda berkonsentrasi pada kehidupan sendiri, Anda akan belajar untuk  mengandalkan diri sendiri dan tak ketergantungan terhadap mantan kekasih  Anda. Pendekatan semacam ini akan membantu Anda untuk datang ke  pangkuan dalam beberapa waktu.
Jangan menuntutnya
Cinta  tidak pernah menuntut seseorang untuk lebih perhatian. Karenanya, Anda  dapat hadir di hadapannya dengan menawarkan perasaan terbesar Anda.  Untuk menjadi sosok yang diterimanya kembali, Anda pun perlu menjadi  sosok baru yang dicintainya dan tidak selalu menuntutnya dengan berbagai  hal. Ingat, jangan membawa kisah masa lalu dalam jalinan yang akan Anda  bina kelak dengannya, jika tidak ingin kembali kandas di tengah jalan.  Sebaliknya, menyumblimlah menjadi jalinan cinta yang baru meski dengan  orang yang sama.
Jika tak sabar menunggunya menawarkan perasaan  cinta untuk Anda, tak ada salahnya untuk melayangkan perasaan Anda  terlebih dahulu dengan mengatakan bahwa Anda jatuh cinta dengan orang  yang sama yang pernah Anda cintai sebelumnya.[sumber tulisan]
0 Comments:
Post a Comment